Cara efektif untuk meredakan keinginan ngemil yang bisa bikin berat badan membengkak gak karuan. Sobat termasuk orang yang suka banget ngemil? Hmm.., pengin mengurangi kebiasaan mengudap atau ngemil yang sudah parah abis? Yuk simak tips simpel dari kami.

Kudapan atau camilan memang selalu menarik untuk dinikmati diantara jeda waktu makan, bahkan setelah makan besar. Terlebih pada saat ini berbagai jenis kudapan dikemas dengan begitu apik dan menggiurkan dilengkapi dengan kemudahan untuk memperolehnya, salah satunya dengan menggunakan aplikasi online. Jika sebelumnya telah kami sajikan untuk sobat artikel tentang Gaya Hidup Vegan Membuat Tidur Lebih Lelap dan Berkualitas, maka tak ada salahnya jika kali ini akan kami coba hadirkan informasi mengenaiĀ cara efektif mengurangi kebiasaan ngemil di blog mbaknailah.com.

Seperti diketahui ada pula yang mengatakan bekerja sambil makan membuat kita lebih fokus, padahal sebenarnya saat kita makan sambil bekerja otak kita tidak dapat memproses informasi rasa kenyang. Hal ini menyebabkan kita lebih sering ngemil walaupun sudah selesai makan besar.

Tips Mudah Mengurangi Kebiasaan Ngemil

Sebenarnya terdapat beberapa tips mudah yang dapat membantu kita mengurangi keinginan memakan kudapan. Sobat dapat menyimak dan mempraktekan beberapa tips berikut:

Jangan pernah menunggu hingga sangat lapar untuk makan besar

Ketika perut mulai lapar dan kita tidak segera makan besar maka keinginan untuk mengudap menjadi lebih besar dan seringnya berakhir dengan kita melewatkan makan besar dan lebih banyak memakan cemilan yang biasanya mengandung kalori juga lebih besar serta kkandungan gizi yang lebih sedikit. Ditambah lagi camilan-camilan ini juga tidak akan bertahan lama dalam perut.

Simak Juga: Tips Diet Sukses dengan Mengatur Pola Waktu Makan yang Tepat

Jika keinginan mengudap tak tertahankan pilihlah kacang-kacangan dan biji-bijian sebagai alternatif cemilan.
Kacang-kacangan dan biji-bijian mengandung protein dan lemak nabati yang akan memberikan rasa kenyang lebih lama. Tentunya kita juga harus memilih jenis yang baik serta cara pengolahannya agar lebih sehat.

Jangan biarkan tubuh kekurangan cairan

Dalam kondisi dehidrasi sering kali terasa seperti sedang lapar, sehingga membangkitan keinginan untuk ngemil. Sebaiknya saat kita merasa lapar diantara waktu makan besar coba minum terlebih dahulu untuk memastikan tubuh kita lapar atau hanya butuh asupan cairan.

Mencoba camilan buah atau smoothie

Buah atau smothie selain lebih mengenyangkan, berkalori sedikit juga lebih sehat, serta sangat baik untuk kesehatan pencernaan sobat.

Makan dengan tenang dan perlahan

Makan tanpa disertai melakukan kegiatan lain dan dinikmaati secara perlahan akan sangat membantu kamu untuk tak makan berlebihan. Sama halnya ketika kita mengudap, cobalah makan cemilan sehat dengan tenang dan perlahan.

Demikianlah sajian kami untukĀ cara mengurangi kebiasaan ngemil, semoga memberikan manfaat untuk sobat semuanya. Sobat bisa mempraktikkan beberapa tips sederhana yang telah kami sajikan di atas.

Nah sobat, sudah paham kan dengan tips cara mengurangi keinginan mengudap? Dan sebagai tambahan sebaiknya sobat memilih kudapan sehat yang berprotein tinggi sehingga membuat kita cepat kenyang.